Bukan Carlos Tevez, Persib Lebih Pilih Mantan Pemain Barcelona

Persib Bandung sudah mulai aktif dalam bursa transfer kali ini. Klub kebanggaan bobotoh tersebut terbilang lamban menyoal perekrutan pemain baru dibandingkan klub Liga 1 yang lain.

Kabar terbaru menyeruak bahwa tim pangeran biru akan diperkuat mantan bintang Manchester United, Carlos Tevez. Kabar tentang berkembangnya isu tersebut setelah laman situs Wikipedia menyebutkan, bahwa Carlos Teves telah menjadi bagian tim Maung Bandung di musim 2018. Perlu sebagai catatan, halaman Wikipedia bisa dirubah oleh siapapun termasuk Anda juga bisa.

Direktur PT. Persib Bandung Bermartabat (PT. PBB), Teddy Tjahyono hanya bisa tersenyum menaggapi hal tersebut. Alih-alih membenarkan ataupun mengelak isu tersebut, Teddy justru menginginkan mantan pemain bintang Barcelona, yaitu Yaya Toure.

"Yaya Toure bagus tuh," ujar Teddy sambil lempar senyuman saat ditemui di Hotel Panghegar. Seperti dikutip dari Bolasport.com (20/12/2017).






Yaya Toure pernah menjadi bagian dari klub raksasa asal Catalan, Barcelona pada tahun 2007-2010. Pemain berusia 34 tahun itu sukses menyumbangkan piala Liga Champions pada musim 2008/2009 bersama Blaugrana.

Persib Bandung bisa saja mendatangkan gelandang serang yang kini dimiliki Manchester City tersebut je kota Bandung. Terlebih lagi, Yaya Toure juga jarang menjadi starter utama di skuat Pep Guardiola. Di musim ini Toure hanya bermain lima kali bersama Manchester City di semua ajang.

Pemain terbaik Afrika empat kali tersebut bisa menjadi solusi di sektor tengah Persib Bandung musim depan jika manajemen benar-benar merealisasikan.Namun, saat ini Persib Bandung sudah memiliki Marque Player, Michael Essien. Jika Persib ingin datangkan Yaya Toure pada bursa transfer kali ini, klub asal kota Kembang tersebut harus merelakan Michael Essien untuk dilepas.

Menurut Anda sobat Ucers khususnya bobotoh, jika harus memilih, lebih pilih datangkan Yaya Toure, Carlos Tevez, atau mempertahankan Michael Essien?

sumber uc news


close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==